Tips merawat aki mobil

25 Jul 2010
Sebagai salah satu komponen penting dalam kendaraan adalah aki, ia berfungsi sebagai sumber kelistrikan utama untuk menyalakan mobil Anda, memberikan penerangan, menyalakan audio dan fungsi pengamanan mobil. Ada bagian lain pada mobil yang fungsinya mirip dengan aki, namanya alternator. Aki dan alternator
bekerjasama dalam menyuplai listrik pada mobil.

Jadi penting bukan merawat aki mobil agan? Apalagi harga aki yang lumayan menguras isi dompet agan agan yg pake mobil.
Ada 2 jenis aki yang umum dijumpai, yaitu aki basah ( konvensional ) dan aki kering ( bebas perawatan ), sekarang ini beberapa produsen mobil mulai menciptakan aki hybrid….sebenarnya aki ini mirip dengan aki konvensional hanya daya kerja dan perawatannya sedikit lebih rendah.

Berikut beberapa hal yang dapat anda lakukan untuk menambah umur aki anda.

1. Saat mobil dalam kondisi mati, matikan pula semua komponen yang membutuhkan tenaga dari aki, seperti audio, lampu dan sebagainya. Hindari menyalakan kunci kontak dalam posisi Acc ( asesoris ) karena ini memboroskan kinerja aki.

2. Untuk aki basah, selalu periksa level air dalam aki, usahakan dalam rentang lower dan higher. Pada waktu menambah air aki, usahakan tidak tumpah di sekitar aki, karena dapat menimbulkan sifat korosif besi di sekitarnya, jika bisa lepas dahulu aki dari tempatnya. Hal ini juga memungkinkan anda untuk memeriksa seluruh badan aki dari kemungkinan bengkak atau bocor.

3. Periksa dan bersihkan jika ada kotoran pada kepala aki. Cek apa sambungannya tetap terikat dengan kuat… Jika terdapat kotoran yang melekat kuat, sikat dengan sikat kawat, cuci dengan air panas dan keringkan lalu pasang kembali.

4. Untuk mobil yang jarang dipakai sebaiknya panaskan mobil setiap pagi hari antara 10 – 15 menit, selain mempertahankan umur aki juga menjaga kondisi oli tetap baik. Jika tidak dipanaskan dalam waktu lama, lepas kepala negatif aki.

5. Periksa pegangan aki agar tidak terlalu kuat atau terlalu longgar.

6. Untuk memasang aki, sambungkan terlebih dahulu kepala positif, kencangkan lalu pasang kepala negatifnya. Untuk melepas aki lakukan sebaliknya, kepala negatif dahulu baru kepala positif.

7. Setelah 6 bulan pemakaian, periksalah berat jenis aki, biasanya timbangan ini ada di bengkel khusus aki. Jika dibawah standar, gantilah aki tersebut.

Untuk aki kering, pasti agan tidak perlu melakukan tips diatas, karena aki kering bebas perawatan ( MF ), tapi anda harus membelinya dengan harga yang jauh lebih mahal dari aki basah....

Sumber Artikel dan Gambar : KasKus

1 komentar: