Tips membeli mobil pertama

22 Nov 2010
www.sebuahtips.info > Jakarta - Bagi setiap orang memiliki mobil sendiri adalah impian. Tapi bila ingin membelinya perhatikanlah banyak hal. Terutama bagi konsumen yang baru membeli mobil untuk pertama kali.

Ada banyak perhitungan untuk kalangan ini. Jangan sampai setelah membeli mobil, penyesalanlah yang didapatkan. Untuk itu simak beberapa tips berikut ini.

1. Pelajari Kebutuhan

Di pasaran ada banyak model mobil mulai dari city car, hatchback, sedan, Multi Purpose Vehicle (MPV) hingga Sport Utility Vehicle (SUV). Coba perhatikan ulang kehidupan anda mulai dari aktifitas hingga keluarga sebelum memilih. Bila anda masih sigle atau pengantin baru, mobil-mobil seperti city car, hatchback atau sedan bisa jadi pilihan.

Tapi bagi anda yang sudah memiliki beberapa anak yang beranjak besar, MPV bisa jadi pilihan yang lebih bijak kecuali anda ada dana berlebih untuk membeli mobil lagi.

2. Pilih Metode Pembelian

Saat ini memiliki mobil bisa dilakukan dengan dua cara yakni membeli secara tunai atau kredit. Untuk kredit sebaiknya anda menghitung kemampuan finansial anda.Jangan tergoda dengan down payment (DP) murah yang disodorkan sales karena biasanya berimbas pada cicilan yang besar.

Hitung penghasilan anda jangan sampai anda memaksakan diri membeli mobil tapi harus mengorbankan kebutuhan pokok. Kredit yang sehat adalah 1/3 dari penghasilan bersih yang anda dapat tiap bulan.

Mudahnya, bila penghasilan bersih yang anda dan pasangan terima tiap bulan adalah Rp 6 juta maka pengeluaran yang sehat untuk kredit adalah Rp 2 juta. Lebih dari itu anda dipastikan akan terbebani dan tidak bisa menabung.

3. Pikirkan Usia Kendaraan

Ini bagi anda yang ingin membeli mobil bekas atau second. Pertimbangkan usia kendaraan dan perkirakan berbagai 'penyakit' yang mungkin menyertainya. Sebab semakin tua usia kendaraan biasanya semakin banyak mobil itu 'minta jajan' ke bengkel. Pikirkan itu, jangan sampai hal itu malah akan menjadi beban nantinya.

4. Tempat Parkir

Mungkin ini terdengar sepele. Tapi ada baiknya anda pertimbangkan. Siapkan tempat parkir bagi mobil anda kelak. Lalu pikirkan pula bagaimana keamanan tempat parkir yang akan sering di 'tongkrongi' mobil ini. Bila anda tidak yakin dengan keamanannya, jangan beli mobil yang populer. Sebab biasanya mobil seperti ini yang menjadi incaran pencuri.

( syu / syu )

Sumber : detikOto

2 komentar:

  1. terimakasih banyak atas tipsnya...
    tapi, kapan ya kira-kira saya kebeli mobil..he..he..

    BalasHapus