Tampil cantik adalah impian semua wanita, termasuk juga para wanita berjilbab, berikut tips dandan dan juga make up bagi para wanita muslimah yang menggunakan jilbab untuk bisa tampil modis, stylish dan trendy.
1. Mata. Bagi Anda yang memakai jilbab, sekitar mata adalah bagian yang dapat terlihat dengan jelas. Jika alis berantakan tentu akan mempengaruhi bentuk wajah. Gunakan pensil alis untuk menegaskan bentuk alis, hindari membuat tato alis, karena terkesan tidak alami.
Untuk riasan mata, Anda bisa menggunakan eye shadow dengan warna yang sesuai dengan pakaian yang Anda kenakan. Agar mata semakin cantik, tambahkan eye liner dan maskara pada bulu mata Anda.
2. Bibir. Lipstik dapat mempercerah wajah Anda, karena itu pilih lipstik dengan warna natural alami. Sebelum memakai lipstik jangan lupa untuk menggunakan lipbalm terlebih dahulu supaya kelembaban bibir tetap terjaga. Jika Anda ingin menyoroti riasan pada bibir, maka hindari riasan yang menonjol pada mata, begitu juga sebaliknya, untuk menghindari kesan terlalu heboh pada riasan.
3. Shadow dan shading.
Shading dalam riasan dapat menentukan baik atau tidaknya hasil akhir. Perhatikan bentuk wajah Anda. Shading dapat memberikan efek cekung dan kecil pada wajah Anda. Jika Anda memiliki wajah oval atau panjang, gunakan dasar foundation dengan warna lebih gelap dari warna wajah asli. Namun jika Anda memiliki bentuk wajah segitiga, shading tetap diberikan pada ujung dagu. Untuk shadow, agar tidak terlihat pucat, Anda bisa mengoleskan blush on dengan warna pink muda atau orange.
Sumber : UPEKS
Tips Make Up Wanita Berjilbab
19 Nov 2010
Tips Menarik Lainnya...
4 Tipt Jitu Anti Galau! Boneka Galau! Sebuah Tips - Galau dalam bahasa arab al hammu (mengkhawatirkan masa depan yang belum terjadi) dan al huznu (bersedih atas masa ... selengkapnya
Tips Praktis Ajarkan Balita Berpuasa Sebuah Tips - Anak belajar dengan cara mengamati, meniru, dan melihat segala sesuatu yang terjadi di sekitarnya. Ketika dirinya melihat kedua ... selengkapnya
Hacker bukan CrackerAssalamu'alaikum pembaca semua, "Hacker" saat terdengar kata itu sepertinya sudah tidak asing ditengan-tengah kita para netters . . . tapi saat-saa ... selengkapnya
MENGAPA PRIA KURANG SENSITIF?? Berikut alasan & tips yang harus agan & pasangan lakukan!Sebuah Tips - Pria dan wanita tentunya memilki banyak perbedaan terutama dalam masalah hati dan perasaan bila seorang pria mengalami masalah per ... selengkapnya
Tips Cara menantu menaklukkan Ibu MertuaSebuahTips - Anda sudah menikah? atau belum? Mungkin Tips Cara menantu menaklukkan Ibu Mertua ini bermanfaat bagi anda xD. Apakah Anda tela ... selengkapnya
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar